Rasakan Pesonanya
Teknologi layarnya sama dengan iPad, membuat monitor ini begitu mempesona.
Di seri terbarunya ini, AOC menghadirkan teknologi yang jarang ditemukan di monitor LCD. Melalui iF23 AOC memperkenalkan monitor berbasiskan IPS pertama mereka. IPS atau In Plane Switching adalah teknologi panel LCD yang memungkinkan panel tersebut memiliki lebar sudut pandang yang lebih baik ketimbang panel konvensional. Jadi ketika dipandang dari sudut yang tidak biasa, tampilan layar tidak banyak berbeda dengan ketika dipandang sudut normal. Jika Anda ingat, teknologi IPS inilah yang mempesona kami saat menguji Apple iPad dua bulan lalu.
AOC iF23 masih mengusung desain pigura foto seperti beberapa seri monitor sebelumnya. Menariknya, selain menggunakan teknologi IPS, panel yang digunakan pada monitor ini adalah Solid Panel. Penggunaan panel jenis ini bertujuan meningkatkan kualitas tampilan semaksimal mungkin dari sebuah LCD monitor. Monitor yang berkemampuan menampilkan resolusi Full-HD didukung koneksi DVI dan D-Sub. Absennya koneksi HDMI sangat disayangkan karena interkoneksi multimedia yang satu ini dirasa wajib untuk monitor masa kini.
Penggunaan panel khusus membantu iF23 menampilkan tampilan yang prima. Warna tampil cerah dan hidup, kontras dan kecerahan pun dirasa pas. Kami cukup menikmati menggunakan monitor ini terutama karena kemampuan layarnya. Teknologi panel IPS terbukti efektif manakala kami coba dari sudut-sudut yang tidak biasa, tampilannya tidak berubah karena efek sudut pandang. Dengan layar yang lega serta teknologi panel yang mengesankan, AOC iF23 pantas untuk anda pertimbangkan sebagai monitor Anda. (Karuna)
Spesifikasi AOC iF23
Ukuran layar | 23”(16:9) |
Interface | D-sub, DVI |
Resolusi | 1920x1080 pixel @60Hz |
Contrast Ratio | 100.000:1 (dinamis) |
Brightness | 250cd/m2 |
Response Time | 6ms |
Sudut Pandang (horizontal/vertikal) | 178/178 derajat |
Dimensi (plt) | - |
Daya Listrik Max (aktif/standby/saving) | - |
Bobot (net) | - |
Garansi | 3 tahun |
Situs Web | |
Harga kisaran* | Rp 2.650.000 |
* Mega Komputindo Lestari, (021) 633-5839
* Minggu keempat Juni 2010
Plus : Kualitas gambar sangat bagus; masa garansi lama.
Minus : Tanpa HDMI.
Skor Penilaian
- Kinerja : 4,25
- Fasilitas : 4
- Kemudahan : 4
- Harga : 3,75
- Skor Total : 4,03
3368
(1 vote, average 4.00 out of 5)
0 Responses
Posting Komentar